Detail Publikasi

Analisis Media Promosi Produk Ritel Dalam Meningkatkan Penjualan Pada Toko “Dika” Dusun Krapyak Kulon Kelurahan Panggungharjo Kecamatan Sewon Kabupate
Oleh: Sumarwanto SE,MM.


Judul
:  Analisis Media Promosi Produk Ritel Dalam Meningkatkan Penjualan Pada Toko “Dika” Dusun Krapyak Kulon Kelurahan Panggungharjo Kecamatan Sewon Kabupate
Penulis
:  Sumarwanto SE,MM.
Tahun
:  2021
Kategori
:  Jurnal Ilmiah Nasional Terakreditasi
File
:  Download / View Jurnal

Abstrak :

Dalam perdagangan besar produk yang dijual beraneka ragam, membutuhkan modal yang cukup besar serta relasi yang cukup banyak. Pedagang besar  biasa disebut dengan perdagangan secara grosir yang tidak menjual barang dagangannya dalam jumlah kecil tetapi pada jumlah yang besar atau tidak diecer. Ketatnya persaingan pedagang besar dan pedagang kecil, pasar tradisional,pada pasar modern menjadi suatu bumerang yang sangat besar pengaruhnya pada kebudayaan ekonomi. Toko “DIKA” adalah toko kelontong yang menjual produk ritel yang dibutuhkan  masyarakat dalam memenuhi kebutuhan sehari-hari. Dalam penelitian ini menggunakan metode komparatif. Penelitian ini dilaksanakan Pada Toko Ritel “Dika” Krapyak  Yogyakarta. Waktu Penelitian dilaksanakan pada Bulan Agustus sampai dengan September 2018. Analisis yang digunakan adalah data penjualan selama 5 tahun. Hasil penelitian  menunjukan perbandingan pemakaian media promosi selama 5 tahun rata-rata hasil penjualan menggunakan promosi sebesar 24,800,000 lebih besar dibandingkan sebelum menggunakan promosi sebesar 22,483,333. Artinya media  promosi dapat meningkatkan hasil penjualan. Media handphone dan Koran merupakan alat promosi yang tepat untu meningkatkan hasil penjualan.

Kata Kunci: Analisis, Media Promosi, Toko Dika